Nam Joo Hyuk 'School 2015' Ngaku Nyaris Masuk Wamil Tanpa Disadarinya




Selain Sungjae, popularitas Nam Joo Hyuk kian meningkat usai dirinya membintangi drama "School 2015". Baru-baru ini, pemeran Han Yi An itu pun melakukan sebuah wawancara dengan MBN Star.

Dalam wawancara tersebut, ia mengungkapkan hal yang cukup mengejutkan. Pasalnya, Nam Joo Hyuk nyaris masuk wajib militer (wamil) tanpa sadar sebelum dirinya tampil di drama yang melejitkan namanya tersebut bersama Sungjae dan Kim So Hyun.

"Aku mungkin sudah masuk wamil sejak dua tahun yang lalu. Aku mengira jika aku masuk perguruan tinggi maka pendaftaran wamil secara otomatis akan tertunda," bebernya. "Aku tidak memeriksa surat yang masuk secara teratur."

"Suatu hari, ada satu surat yang datang dan aku memperhatikan ada segel militer di bagian bawah halaman pertama," sambungnya. "Jika aku sedikit terlambat, aku mungkin tidak akan memperhatikan segel tersebut dan langsung berpindah ke halaman kedua. Maka, aku mungkin tidak akan ada di sini hari ini."

Aktor sekaligus model yang bernaung di bawah YG Entertainment ini menambahkan bahwa hasil tes menyimpulkan dirinya sangat sehat. "Hasil tes fisik sangat baik. Aku sangat sehat. Tapi untuk sekarang, aku akan menunda daftar wamil dan melakukannya di waktu yang tepat," ujar Nam Joo Hyuk.
 
 
 
 

Comments